VIVAnews
By Marco Tampubolon - Senin, 14 Desember
VIVAnew - Liverpool harus memupus impiannya untuk memetik poin penuh saat menjamu Arsenal di Anfield, Minggu, 13 Desember 2009. Dalam lanjutan Premier League ini, The Reds kalah 1-2 dari The Gunners.
Bertanding di hadapan publik sendiri, Liverpool mendapat perlawanan ketat dari pasukan Arsene Wenger. Namun tuan rumah berhasil unggul lebih dulu lewat Dirk Kuyt pada menit ke-41.
Di babak kedua, Arsenal justru bernasib sial. Sebab, baru lima menit pertandingan dimulai, pemain belakang The Reds, Glen Johnson sudah melakukan gol bunuh diri. Skor pun berubah menjadi 1-1.
Arsenal terus meningkatkan tekanannya. Striker The Gunners, Andrei Arshavin akhirnya sukses menjebol gawang Pepe Reina, delapan menit kemudian. Skor 2-1 bertahan hingga pertandingan usai.
Kekalahan ini membuat Liverpool tak mampu beranjak dari peringkat ke-7 klasemen sementara Premier League. Saat ini The Reds baru mengantongi 24 poin dari 16 laga.
Sebaliknya, kemenangan langsung mendongkrak posisi Arsenal dari urutan ke-4. Dengan koleksi 31 poin, The Gunners berhasil menggusur Aston Villa dari tempat ketiga.
No comments:
Post a Comment