Thursday, January 14, 2010

Kaka: Spanyol Lebih Baik Dibanding Italia

VIVAnews
By Toto Pribadi - Rabu, 13 Januari

VIVAnews - Gelandang Real Madrid Ricardo Kaka mulai betah tinggal di Spanyol. Bahkan bintang Brasil ini mulai bisa melupakan Serie A plus AC Milan yang sempat menjadi rumah keduanya setelah Brasil.

Kini masa depan Kaka berada di La Liga atau Liga Spanyol bersama Los Merengues. Dan bersama Si Putih, Kaka kini berharap siap mempesembahkan gelar Liga Champions dan La Liga musim ini.

"Di Italia, sepakbola selalu mengedepankan taktik dan sangat tekstual seperti saat latihan," ujar Kaka seperti dilansir Goal.

"Saya lebih menikmati hidup di sini (Spanyol) karena gaya permainan sepakbola Spanyol lebih terbuka dan tak terlalu mempedulikan taktik," tambah gelandang Selecao ini.

Kaka didatangkan Madrid seharga 68,5 juta euro dari Milan, yang telah enam musim dibelanya. Kepindahan Kaka ke Madrid memang sempat membuat fans Rossoneri berduka.

Pasalnya, sosok gelandang 27 tahun ini pula yang mampu menjadi nyawa Rossoneri saat menjuarai Liga Champions 2007 dan scudetto Serie A 2004 silam.

No comments:

Post a Comment