Monday, May 3, 2010

Fergie Sesalkan 'Hadiah' Gerrard Buat Chelsea

VIVAnews
By Toto Pribadi - Senin, 3 Mei

VIVAnews - Manajer Manchester United Sir Alex Ferguson sangat menyesalkan 'hadiah' yang diberikan Steven Gerrard kepada Chelsea. Blunder kapten Liverpool itu telah berbuah gol sebelum akhirnya The Blues menekuk The Reds 2-0 di Anfield.

Sebuah back pass buruk dari Gerrard pada pertandingan Super Sunday kemarin membuat harapan Ferguson menggusur Chelsea pupus. Meski tak menuduh kemenangan The Blues itu memang diberikan The Reds, namun jelas Fergie pantas kecewa.

Pasalnya, hasil itu membuat pertarungan memperebutkan gelar Liga Inggris musim ini memang harus ditentukan lewat pertandingan terakhir. Chelsea akan merengkuh gelar musim ini jika berhasil menaklukkan Wigan Athletic di kandangnya.

Dan secara otomatis, Chelsea juga akan menghadang laju Iblis Merah mencetak rekor dengan gelar Liga Inggris terbanyak yakni 19 kali. Menariknya Liverpool dan MU saat ini sama-sama telah tercatat 18 kali merengkuh gelar Liga Inggris.

"Saya hanya melihat itu (blunder) setelah pertandingan. Itu sebuah hadiah menarik," ujar Ferguson kepada The Sun, Senin 3 Mei 2010.

Usai menaklukkan Sunderland 1-0 dengan satu partai tersisa, Iblis Merah saat ini tertinggal satu poin dari Chelsea yang kokoh dipuncak klasemen. MU akan menghadapi Stoke City di pertandingan terakhir Liga Inggris musim ini.

"Anda tidak akan pernah tahu apa yang akan terjadi. Sepakbola sebuah permainan gila. Yang jelas yang bisa kami lakukan sekarang adalah menaklukkan Stoke," lanjut Ferguson.

Namun Ferguson juga tak memungkiri jika timnya saat ini sangat bergantung pada Wigan yang akan menjadi lawan The Blues.

No comments:

Post a Comment