Monday, August 31, 2009

Duet Striker MU Memuaskan Capello
VIVAnews
By Edwan Ruriansyah - Minggu, Agustus 30

VIVAnews - Michael Owen dan Wayne Rooney bukan hanya akan berduet bersama di Manchester United. Penampilan apik di MU memungkinkan keduanya berduet di tim nasional Inggris.

Manajer Inggris, Fabio Capello mengaku puas dengan penampilan Rooney dan Owen bersama MU dalam empat laga Liga Inggris (Premier League). Jika Rooney memantapkan posisinya di jajaran depan The Three Lions, Owen menunggu giliran dipanggil Capello.

"Rooney benar-benar pemain penting. Dia tampil luar biasa di usianya yang masih muda. Rooney terus berkembang sesuai kemampuan dan kepercayaan dirinya," sebut Capello seperti dilansir tribal.

Sampai saat ini Rooney (24 tahun) telah mencetak empat gol di empat laga Premier Laague. Satu lewat tendangan penalti saat MU menekuk Arsenal 2-1 di Old Trafford, Sabtu malam WIB, 29 Agustus 2009.

"Kemampuan mencetak banyak gol akan menjadi sangat penting. Rooney bukan hanya mencetak gol, tapi juga terus berkembang di semua hal. Saat berlatih, ia selalu berlama-lama di lapangan. Itu yang membuatnya terus berkembang," lanjut Capello.

"Rooney potensial untuk menjadi salah satu pemain terbaik di dunia. Tapi, pemain terbaik dunia belum pasti bermain bagus di Piala Dunia. Ini bergantung kepada momen saat dia bisa bermain bagus atau tidak di sana," tutur Capello.

Owen

Capello tak lupa memuji penampilan Owen. Bahkan, striker berusia 29 itu kini berada dalam radarnya.

Owen sempat masuk nominasi skuad Capello. Sayangnya, ia belum dipanggil lagi dalam laga kualifikasi Inggris ke Piala Dunia 2010.

"Pergerakannya di kotak penalti sangat bagus. Ia cepat dan masih punya naluri tinggi mencetak gol," kata Capello.

"Saya akan selalu menunggunya. Ia belum banyak bermain di laga. Ia juga harus beradaptasi dengan berbagai macam gaya United serta bekerjasama baik dengan banyak pemain," tutup Capello.

No comments:

Post a Comment