VIVAnews
By Irvan Beka - Rabu, Oktober 7
VIVAnews - NBA melakukan survey siapa-siapa saja yang akan berjaya di kompetisi basket paling megah sedunia itu musim 2009-2010. Lakers dan LeBron James ternyata diprediksi masih mendominasi.
Lakers yang musim lalu menjadi juara meraih 61 persen suara untuk bisa mempertahankan gelarnya. Seperti diberitakan Twin Cities, Boston Celtics dan Cleveland Cavaliers berbagi tempat di posisi kedua dengan 18 persen.
Jagoan Cavs, LeBron James, juga dijagokan meraih MVP kembali. Ia mendapat 69 persen dukungan. Jauh lebih besar ketimbang Kobe Bryant (Lakers) yang cuma punya 17 persen dan Dwight Howard (Magic)dengan 7 persen.
Musim lalu, Lakers berhasil keluar sebagai juara. Mereka mengalahkan Orlando Magic di final dengan 4-1.
No comments:
Post a Comment