Wednesday, October 7, 2009

Mr.Trap, Italiano yang Siap Kecewakan Italia

VIVAnews
By Zika Zakiya - Rabu, Oktober 7

VIVAnews - Giovanni Trapattoni memang lahir, besar, dan memiliki kewarganegaraan Italia. Namun bukan berarti itu akan menjadikannya murah hati pada timnas Italia.

Pasalnya, Trapattoni yang kini jadi pelatih Irlandia Utara membutuhkan poin penuh ketika meladeni pasukan negaranya di Dublin. Anak asuh Mr.Trap -julukannya- harus menang bila ingin mengamankan langkah ke Piala Dunia 2010.

Meski langkah itu dinilai banyak pihak akan sulit, Mr.Trap melaju dengan optimis. Termasuk ketika ia mengetahui kalau salah satu pemain andalannya, Damien Duff, harus absen karena cedera.

"Kami tahu kualitas apa kami ini. Dan kami juga sadar di peringkat berapa kami di klasemen saat ini (Kualifikasi Piala Dunia 2010)," ujar Mr.Trap seperti dilansir Soccerway, Selasa 6 Oktober 2009.

"Tapi buat saya itu semua tak penting karena tim besar juga bisa kalah. Di sepakbola, semuanya bisa terjadi," tambah pria 70 tahun itu.

Di atas kertas, memang Italia lebih diunggulkan. Terutama karena mereka hanya membutuhkan hasil seri untuk mendapatkan satu tiket ke Afrika Selatan tahun depan. Gli Azzuri saat ini memimpin klasemen sementara Grup 8 Zona Eropa dengan 20 poin.

Sebaliknya, Irlandia Utara berada satu strip di bawah Italia dengan 16 poin. Secara matematis, pasukan Mr.Trap bisa saja jadi juara grup. Namun dengan catatan Italia kalah di dua pertandingan akhir termasuk melawan Irlandia Utara dan Siprus.

Meski terlihat sulit terwujud, Mr.Trap masih memberi angin segar buat pasukannya.

"Bila Italia kalah di dua pertandingan akhir, mungkin kami bisa lolos secara otomatis. Namun kalau pun kami harus melalui tahap play-off, kami tidak akan takut pada tim mana pun," ujar Mr.Trap.

No comments:

Post a Comment