VIVAnews
By Toto Pribadi - Senin, Oktober 5
VIVAnews - Stadion Ramon Sanchez Pizjuan berhasil menjadi kuburan bagi Real Madrid. Kontan itu membuat kubu Sevilla langsung santer 'bernyanyi' usai kemenangan 2-1 dari tim bertabur bintang itu.
Adalah Direktur Olahraga Sevilla yang mengklaim pernah berusaha mendapatkan seorang Ricardo Kaka. Mochi mengakui jika Los Rojiblancos pernah mendekati Kaka saat masih memperkuat Sao Paulo di Liga Brasil. Kaka sendiri akhrinya bergabung dengan raksasa Italia AC Milan.
"Sejak awal, kami tahu dia akan menjadi seorang pemain besar," ujar Mochi seperti dilansir Goal, Senin 5 Oktober 2009.
"Dia mempunyai segalanya dan kami sangat senang dengan dia. Tapi harganya terlalu tinggi untuk seorang pemula dan hampir semua klub elit Eropa menginginkannya," beber Mochi.
Ya, ucapan Mochi ini keluar setelah Sevilla ternyata mampu menghentikan rekor sempurna Madrid di Jornada ke-8, dini hari tadi. Dengan kata lain, Sevilla juga tak perlu terlalu menyesal gagal mendapatkan Kaka.
No comments:
Post a Comment