Friday, September 4, 2009

MU Bisa Bernasib Seperti Chelsea

VIVAnews
By Zika Zakiya - Jumat, September 4

VIVAnews - Manchester United jangan dulu tersenyum atas hukuman 18 bulan dilarang masuk bursa transfer yang diterima Chelsea.

Masalahnya, Setan Merah juga menghadapi kasus nyaris sama dengan The Blues. MU berhasil mendaratkan pemain berusia 16 tahun, Paul Pogba, ke Old Trafford.

Namun klub asal Pogba, Le Havre, protes karena kapten U-16 Perancis itu masih terikat kontrak. Le Havre sempat mengancam MU dengan membawa kasus ini ke Federasi Sepakbola Dunia (FIFA).

Namun kasus itu menguap dan baru muncul lagi saat ini. "Tentu saja kami masih memperjuangkan kasus ini. Itu adalah hal serius dan kami yakin bisa menang. Karena ini bukan saja menyangkut kepentingan klub tapi juga olahraga," ujar Managing Director Le havre, Alain Belsoeur, seperti dilansir Times, Kamis 3 September 2009.

Le Havre ingin memperjuangkan haknya seperti klub Perancis, Lens. Chelsea 'mencuri' pemain muda Lens, Gael Kakuta. Chelsea dianggap 'menggoda' Kakuta yang masih terikat kontrak dua tahun di Lens.

Ini dipermasalahkan oleh Lens dan mengadukan nasibnya ke FIFA. Melalui penyelidikan yang dilakukan Dewan Resolusi Konflik FIFA (DRC), Lens dianggap benar.

Maka Chelsea diharuskan membayar denda dan dilarang terlibat di bursa transfer selama 18 bulan. Vonis ini membuat manajer Carlo Ancelotti tak bisa meremajakan armadanya pada Januari dan pertengahan tahun 2010.

Pasalnya kedua masa itulah dimana bursa transfer kembali dibuka. Atas vonis ini, The Blues menyatakan banding. Sidang pembelaan akan diajukan Chelsea ke Pengadilan Arbitrase Olahraga di Lausanne, Swiss.

No comments:

Post a Comment